Pelita di bawah Matahari

Welcome in this Weblog, of course still very simple, my expectation hopefully good for each other converting information among our humanity.

Friday, May 27, 2005

SELLA WANGKAR DARI SCTV CARI DATA APBD DI DPRD

"Saya Sella dari SCTV", demikian perempuan cantik pemilik nama Imelda Marselas Wangkar, ketika masuk ke ruang kerja saya di Sekretariat DPRD. Bersama seorang Kameramen bermaksud meminta data rincian APBD Kutai Kartanegara Tahun 2005. Dijelaskannya bahwa berdasarkan arahan Pj. Bupati Kutai Kartanegara Drs. Hadi Sutanto, untuk mendapatkan data tersebut agar ke DPRD. Dlanjutkannya bahwa sudah menemui Wakil Ketua Hj. Joice Lidya dan mengarahkan agar bertemu dengan saya.

Saya pun menjelaskan bahwa data2 APBD 2005 memang benar ada dengan saya, tapi itu sebatas data sampai dengan persetujuan DPRD. Kemudian batas kewenangan saya adalah menjelaskan Proses Pembahasan dan yang berkaitan dengan Keputusan Resmi DPRD akan Persetujuan Perda APBD Tahun 2005.

"Tapi kan itu dokumen publik, harus di ketahui semua orang" katanya menyela. Benar itu dokumen publik, tapi itu bukan wewenang saya untuk mempublikasikannya melainkan kewenangan pada pihak Eksekutif dalam dalam hal ini Bupati atau paling tidak Kepala BPKD yang berkompeten. Saya jelaskan juga bahwa APBD 2005 yang baru ditetapkan telah dilakukan evaluasi oleh Pemerintah Provinsi, kemungkinan masih ada penyempurnaan.

Kemudian saya hubungi Pejabat di BPKD yang kompeten dengan Anggaran Drs Ali Amin, dan Sella saya suruh langsung bicara dengan yang bersangkutan.

Entah apa yang dibicarakan, Sella merasa kesulitan memperoleh data. Sayapun kembali menjelaskan saya punya data APBD 2005 tapi saya tidak punya kewenangan mempublikasikan. Disamping itu apabila Perda APBD itu telah ditanda tangani Bupati dan diundangkan dalam Lembaran Daerah barulah dia menjadi dokumen publik. Sella memahami hal itu dia pun minta ijin untuk permisi keluar raungan saya.

Selang setengah jam kemudian Sella menelpon ke ruang saya, lagi-lagi kesulitan bertemu dengan Petugas di BPKD, dan meminta no HP Pak Hardi dan Pak Ali Amin, saya kebetulan memilikinya dan juga berikan nomor Kepala Bagian Humas Drs Abidinsyah Kadrie. Saya juga berpesan kalau masih ada kesulitan silahkan hubungi saya kembali. Sampai sore tadi Sella tidak ada lagi menghubungi saya. Saya SMS apakah sudah dapat data yang diperlukan, dia menjawab "Baru bicara dengan Kabag Humas Via Telpon".

Mohon maaf apabila yang anda cari belum anda dapatkan, karena saya tidak berwenang untuk itu dan APBD nya belum di undangkan ke dalam lembaran daerah.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home